Kios Aksesoris Fashion
Kios yang jualan aksesoris macem jepit rambut, kalung dll kini bertebaran di mana-mana.
Kayaknya sih lagi booming nih…Coba aja lihat di mal-mal, di pasar-pasar dan di sekitar tempat tinggal kita. Kios-kios beginian gampang kita temukan.
Emang jualan aksesoris fashion khususnya buat kaum hawa kayak jualan sembako. Tiap hari pasti laku dan untungnya cukup lumayan.Tinggal pinter-pinter kita mengelolanya aja. Utamanya soal duit omset. Jangan sampe barang dagangan habis, duit juga habis.
Bangkrut dah kalo udah gitu…Milih barang dagangan juga butuh feeling yang bagus. Kalo cuma milih barang yang kita suka aja bisa-bisa malah nggak laku. Apa yang kita suka belum tentu sama dengan yang diinginkan pembeli.
Jadi ya mau nggak mau harus mengikuti mode. Jangan melawan arus. Kecuali kita udah punya reputasi hebat untuk jadi trend setter ya monggo aja.
Aku jualan aksesoris beginian bukan sekedar ikut-ikutan lho,… Aku pertama kali jualan aksesoris pada tahun 1991-1993. Waktu itu aku juga jualan lukisan, patung, vas bunga dari bambu dll.
Barang dagangan ada yang aku ambil dari Salatiga dan Yogya, ada juga yang dari Bandung tapi titip lewat teman di Yogya.
Waktu itu masih jarang orang buka kios aksesoris. Makanya ada pembeli-pembeli dari Semarang Kota Bawah yang bersedia repot-repot datang ke kios-ku yang terletak di Kota Atas, tepatnya di Srondol-Banyumanik .
Sayang harus berhenti karena sejak tahun 1993 aku udah mulai merantau ke negeri orang. Padahal udah sempat dimuat di sebuah majalah remaja terbitan kota ini lho,…
Kemudian sekitar 4 tahun lalu, adikku yang di Surabaya mulai jualan aksesoris di Pertokoan Kartika Niaga, Kebraon-Surabaya. Menempati sebuah kios mungil ukuran 2x2,5 m yang dibeli secara kredit. Dialah pionir kios aksesoris di kawasan tersebut.
Sekarang usahanya itu udah berkembang cukup memuaskan.
Dengan hasil tersebut, dia lalu ngajak aku ikutan jualan aksesoris. Anggap aja aku back to basic lah…
Akhirnya pada Desember 2006 lalu aku jadi juga buka kios aksesoris di Pertokoan Market In the Park deket kios adikku. Padahal saat itu aku masih di Jepang. Sehingga butuh seorang pegawai untuk mengoperasikannya. Tentu di bawah pengawasan adikku dong,..
Kini aku dan istriku mengoperasikan sebuah kios aksesoris fashion di Pudak Payung-Semarang dengan judul “Sun Flower” sama seperti nama kios-ku dan kios adikku yang di Surabaya.
Meskipun belum genap berumur 4 bulan, tetapi perkembangannya cukup bagus. Alhamdulillah…
Kita jadi makin mantab dengan usaha ini, sehingga bermaksud buka cabang lagi.
Akhirnya pada hari Senin 5 Nopember 2007 lalu, istriku memberanikan diri buka kios aksesoris di rumah ortu-nya di Baturetno-Wonogiri yang dioperasikan oleh kakaknya.
Dia pake nama “YY Fashion” buat kiosnya tersebut.
Alhamdulillah, begitu dibuka pada pagi hari itu langsung ada pembeli.
Mudah-mudahan ini pertanda baik buat kita.
Nggak ada salahnya kita coba jualan aksesoris di kampung. Khan sekarang orang kampung juga modis-modis, nggak kalah dengan orang kota.
Enaknya lagi, kita bisa jualan aksesoris dengan harga sedikit lebih tinggi daripada di sini (Semarang)…he..he…
Dalam waktu dekat ini, InsyaAllah kios istri-ku akan mulai jualan pakaian anak-anak dan dewasa, mengikuti permintaan para pelanggan di sana.
Smoga bisa berkembang baik seperti kios-kios kita yang lain.
Amin.
From Semarang With Love and Peace
6 Comments:
At 7:16 PM , Amiko Bunje said...
Weeee.........
dah muncul di blog ni tokonya.
At 1:42 PM , M. Taufiq Aryanto said...
Yo rodo pamer sithik hi..hi..
Sorry, aku belum sempet mampir Srondol, gawean-ku sekarang udah gak cuma ngurusi toko je,...
At 1:23 PM , nando.gino said...
wew,,congrats for the accesories shop. Hope will grow n grow more everyday.
Anyway, already have branch in jakarta or not ?
At 10:29 PM , M. Taufiq Aryanto said...
thanks bro,..
sorry, we don't have branch in jakarta.
and thx for visiting my blog.
At 2:12 PM , agus said...
wah..mantap gan..semoga saya juga bisa membuka usaha yang sama.dan syukur2 bisa jadi parter,,saya baca sejarahnya menyenangkan,,,,mantap
At 9:00 PM , M. Taufiq Aryanto said...
@agus: makasih gan,..udah berkunjung.. smoga Anda juga sukses...
Post a Comment
Subscribe to Post Comments [Atom]
<< Home